Ala Selebgram, Simak 8 Ide OOTD Hijab Rok untuk Hangout!

Gaya rok motif telah menghiasi banyak OOTD selebgram akhir-akhir ini. Ya, media sosial khususnya Instagram kini dibanjiri dengan OOTD hijab dalam rok ala selebgram. Untuk bisa tampil ala selebgram seperti ini, tidak perlu mahal tentunya. Kamu bisa memadukan outfit yang kamu punya sehingga bisa senantiasa tampil berbeda setiap harinya.

Bukan hanya gaya sehari-hari saja yang bisa kamu adaptasi dari para selebgram keren Tanah Air. Kamu juga bisa mengadaptasi gaya berpakaian mereka di berbagai kesempatan, termasuk acara resmi sekalipun. Bagi perempuan muslim sepertimu yang ingin tampil bak selebgram, kini tidak perlu pusing-pusing lagi. Sebab, kuncinya adalah dengan memadukan berbagai macam pakaian yang kamu punya. Untuk memberikanmu inspirasi, cek 8 inspirasi OOTD hijab rok dari selebgram berikut, ya.

ala selebgram ootd hijab rok
Sumber: Pinterest

8 Ide OOTD Hijab Rok Ala Selebgram untuk Hangout

1. OOTD Rok Hijab ala Sari Endah Pratiwi

ala selebgram ootd hijab rok
Sumber: Instagram @saritiw

Atasan berbahan rajut atau knit top jadi salah satu fashion item yang bisa dipadukan dengan rok motif. Kamu bisa meniru OOTD hijab dari Sari Endah Pratiwi atau Saritiw yang satu ini. Saritiw menggunakan atasan berbahan rajut warna krem yang chic. Kemudian ia memadukannya pakai rok motif warna hitam. Untuk hijabnya, kalian  bisa meniru Saritiw menggunakan pashmina yang dililit ke belakang. Beralih pada alas kaki, sepatu sneakers warna putih bisa kamu pakai untuk menciptakan kesan kasual.

Baca juga:  10+ Inspirasi Outfit Kuliah, Sederhana namun Stylish!

2. OOTD Rok Hijab ala Richa Etika Ulhaq

ala selebgram ootd hijab rok
Sumber: Instagram @richaeu

Inspirasi kedua datang dari selebgram Richa Etika Ulhaq. Dalam akun @richaeu, ia menampilkan OOTD hijab dengan rok motif. Richa tampil modis dalam balutan kemeja oversize warna hijau sage yang dilapisi dengan manset pada bagian dalamnya. Ia memadukan kemeja tersebut dengan rok motif bunga yang kini juga tengah menjadi tren hijab. Richa memilih hijab pashmina hijau mint yang diikat ke belakang. Tampilannya disempurnakan dengan flatshoes putih serta micro sling bag berwarna coklat.

3. OOTD Rok Hijab ala Indah Sundari

ala selebgram ootd hijab rok
Sumber: Instagram @cutindahsundari

Ide selanjutnya yaitu dari Indah Sundari. Pemilik akun Instagram @cutindahsundari ini menampilkan OOTD hijab menggunakan rok polos. Dia memadukan rok crinkle berwarna putih polos dengan cardigan rajut dan dalaman kaos motif garis horizontal. Untuk gaya hijabnya, Indah menggunakan pashmina yang diikat ke belakang. Aksesori pelengkap gaya Indah berupa sling bag putih gading dengan sepatu warna senada dengan rok.

4. OOTD Hijab Rok Plisket dan Blus

ala selebgram ootd hijab rok
Sumber: Pinterest

OOTD hijab rok panjang yang bisa kamu jadikan inspirasi agar tampil lebih fresh dan kekinian adalah dengan memadukan rok panjang model plisket dengan blus berwarna putih. Pilih warna-warna fresh seperti warna mint ataupun warna hijau sage. Sesuaikan warna hijab dengan warna outfitmu. Dan jangan lupa tambahkan aksesori seperti tas dan kacamata.

5. OOTD Hijab Rok Serba Hitam

ala selebgram ootd hijab rok
Sumber: Pinterest

Memakai outfit serba hitam dari atas sampai bawah akan membuatmu terlihat modis dan elegan. Tampil dengan formal look, kamu bisa mengenakan kemeja hitam. Dipadukan dengan rok dan hijab serba hitam, membuat penampilanmu semakin catchy dan stylish. Untuk mempermanis tampilan, kamu bisa mengenakan sneaker putih yang terlihat kontras dengan outfit serba hitamnya. Jangan lupa tas tangan warna hitamnya!

Baca juga:  5 Ide Outfit Jalan-Jalan Simple dan Stylish, Kamu Harus Coba!

6. OOTD Hijab Rok Earth Tone

ala selebgram ootd hijab rok
Sumber: Pinterest

Ide OOTD hijab rok yang bisa kamu tiru selanjutnya adalah gaya earth tone. Gaya ini cukup trend, karena warna outfit-nya yang terkesan netral. Kombinasikan vest dengan kemeja putih dan dipadukan dengan rok dan hijab berwarna senada. Sebagai pemanis, hand bag dan kacamata bisa menjadi fashion item yang tepat untuk dikombinasikan dalam rangkaian outfit kamu. Jangan lupa gunakan sepatu sneaker agar penampilanmu semakin kece, ya!

7. OOTD Hijab Rok ala Ayana Jihye Moon

ala selebgram ootd hijab rok
Sumber: Instagram @xolovelyayana

Bingung memilih baju untuk hangout? Rangkaian outfit ala Ayana Jihye Moon bisa menjadi pilihan, simpel dan sporty. Pemilik akun Instagram dengan username @xolovelyayana terlihat manis dengan kombinasi warna mustard pada atasan yang dipadukan bersama rok motif warna senada. Penampilannya semakin anggun dengan sepatu olahraga dan hijab coklatnya. 

8. OOTD Hijab Rok Lipit Pipih

ala selebgram ootd hijab rok
Sumber: Pinterest

Untuk para hijabers yang mau tampil makin ciamik, sepertinya perlu coba mengenakan gaya seperti ini. Jika jenuh dengan rok tumpuk atau plisket, kamu bisa coba mengenakan rok lipit pipih dengan warna hitam seperti ini. Temukan juga hijab dengan warna senada rok yang kamu kenakan, ya. Untuk atasan yang dipakai, sebaiknya gunakan yang warna netral seperti cokelat. Warna seperti ini memang sangat cocok dipadukan dengan outfit fashion apapun. Tampaknya kamu juga perlu memakai sepatu putih.