Tips Memperoleh Asi Berlimpah dengan Cara Memijat Payudara

Pentingnya manfaat ASI untuk mendukung kesehatan dan tumbuh kembang membuat setiap Ibu menginginkan proses menyusui agar berjalan lancar. Namun, acapkali muncul hambatan seperti ASI yang keluar tidak lancar. ASI yang tidak lancar dapat disebabkan oleh beragam faktor, salah satunya karena munculnya perasaan cemas dan stres yang berlebih sehingga berdampak pada produksi ASI. Untuk membantu membuat Ibu tetap merasa tenang, nyaman dan tidak stres di masa menyusui, Ibu bisa melakukan beberapa cara memijat payudara di bawah ini.

Manfaat Melakukan Pijat Payudara

cara memijat payudara
Sumber: i stock

Berikut ini beberapa manfaat dari pijat payudara jika dilakukan dengan baik, meliputi:

1. Mengurangi Nyeri Payudara

Salah satu manfaat pijat pada payudara juga dapat mengatasi salah satu masalah selama menyusui. Berdasarkan penelitian yang diterbitkan di JBI Evidence Synthesis, ragam jenis pijat pada payudara dikatakan sangat ampuh dalam mengurangi gejala rasa sakit pada payudara. Dengan kurangnya rasa nyeri pada payudara, proses menyusu akan menjadi lebih mudah.

2. Pelekatan yang Lebih Baik

Bayi dapat merasa kesulitan untuk menempelkan mulut pada puting saat menyusui ketika payudara terlalu keras. Maka dari itu, pemijatan payudara akan membantu melembutkan payudara dan membuat bayi lebih mudah untuk menyusu.

3. Susu Mengalir dengan Baik

Melakukan pijatan saat menyusui dapat merangsang lebih banyak produksi ASI.

Pijat laktasi yang baik dapat membantu memproduksi hormon oksitosin, yang membantu mengendurkan otot saluran ASI.

Baca juga:  Ingin Menjalin Komunikasi yang Efektif dengan Anak? Coba Lakukan Cara Ini!

4. Meningkatkan Penampilan Payudara

Beberapa orang melakukan pijat payudara sebagai cara untuk memperbaiki penampilan payudara yang kendor.

Biasanya, pemijatan untuk mempercantik penampilan payudara menggunakan bantuan minyak tertentu, seperti minyak zaitun, dengan tujuan untuk meningkatkan kekencangan dan elastisitas kulit.

5. Meredakan Nyeri Otot

Jika Moms merasa nyeri otot, pemijatan payudara juga dapat membantu meredakan ketegangan pada otot di sekitar dada atau punggung yang nyeri. Dada berbentuk seperti segitiga dan terletak di bawah payudara. Jika Moms mengalami ketegangan pada area punggung, Maka Moms dapat mengatasinya dengan mengencangkan otot dada.

Baca Juga: Anti Ribet! Ini Resep MPASI Pisang untuk Bayi

Cara Memijat Payudara dengan Pijat Laktasi

cara memijat payudara
Sumber: i stock

Untuk mengawali pijat laktasi, Ibu perlu mengompres kedua payudara dengan lap yang direndam air panas.

  • Basahi kain kasa dengan baby oil, lalu usap di sekujur puting untuk membersihkan area puting yang kotor.
  • Pijat puting dan areola (daerah kemerahan di sekitar puting) ke arah atas, bawah, kanan dan kiri sebanyak 5-6 kali
  • Topang payudara kiri menggunakan tangan kiri, urut payudara dari pangkal ke arah puting menggunakan tangan kanan. Lakukan bergantian dengan payudara kanan.
  • Bersihkan kedua payudara dengan air hangat lalu kompres menggunakan lap yang direndam air dingin.
  • Lanjutkan dengan pijatan lembut di bagian kepala, leher, bahu dan punggung

Baca Juga: Bayi Tengkurap: Boleh atau Bahaya? Cek Faktanya di Sini

Tips Melancarkan ASI yang Tersumbat

Saluran ASI yang tersumbat bisa sangat mengganggu dan lumayan bikin khawatir. Kabar baiknya, kondisi ini cenderung mudah diatasi dan biasanya cara mengatasinya bisa dilakukan sendiri di rumah, selama belum berubah jadi mastitis. Kuncinya adalah bertindak cepat. Jika Ibu merasa nyeri pada payudara disertai benjolan di titik tertentu, segera lakukan langkah-langkah ini sebelum menimbulkan infeksi yang lebih parah.

Baca juga:  8 Cara Tradisional Mengatasi Perut Kembung pada Bayi

1. Rajin menyusui dan memompa ASI

Menyusui adalah cara terbaik melancarkan saluran ASI yang tersumbat. Tawarkan si kecil menyusu di payudara yang tersumbat lebih dulu sebelum beralih ke payudara lainnya. Tapi jika ia menolak walau sudah ditawari beberapa kali, Ibu bisa mencoba memompanya lebih dulu sembari si kecil menyusu di sisi payudara yang tidak tersumbat. Setelah itu, Ibu bisa coba menawarkan kembali. Pastikan juga untuk mengelap puting setelah sesi menyusui agar kering. Sisa ASI di puting yang mengering bisa menyebabkan saluran ASI tersumbat.

2. Kompres payudara dengan handuk hangat sebelum menyusui atau memompa

Mengompres payudara dengan handuk atau waslap hangat sebelum menyusui atau memompa bisa membantu melancarkan saluran ASI lo, Bu. Selain dikompres langsung dengan handuk hangat, Ibu juga bisa mencoba cara lain yaitu dengan mandi memakai air hangat sebelum menyusui bayi atau memompa ASI.

3. Temukan posisi menyusui yang tepat

Lakukan eksperimen dengan posisi yang memanfaatkan gravitasi untuk membantu mengeluarkan lebih banyak ASI dari payudara, misalnya menyusui dengan posisi merangkak dengan posisi bayi di bawah Ibu. Pilihan lain cobalah untuk mengarahkan si kecil agar dagu dan hidungnya mengarah ke sumbatan, jadi hisapannya ditujukan langsung ke saluran yang tersumbat.

4. Rajin mengosongkan payudara

Jika bayi enggan menyusu sampai habis, Ibu tetap perlu mengosongkan payudara dengan cara memompanya. Rajin mengosongkan payudara bisa membantu agar saluran ASI tidak tersumbat. Bonus lainnya, produksi ASI Ibu juga akan semakin berlimpah.

5. Memijat payudara sebelum atau saat menyusui

Selain dikompres air hangat, payudara juga bisa dipijat terlebih dahulu sebelum disusukan ke bayi agar ASI semakin lancar keluar. Cara memijat payudara tidak boleh dilakukan sembarangan. Alih-alih menekan terlalu keras, pijat payudara yang tersumbat dengan lembut baik sebelum atau selama menyusui. Pijatan ini dapat membantu melonggarkan sumbatan di dalam payudara. Nah, bagaimana ya cara memijat payudara yang benar untuk melancarkan ASI yang tersumbat? Simak dan praktikkan caranya di bawah ini, yuk!

Bagaimana moms pastinya sekarang sudah tidak repot lagi kan? Jangan lupa, payudara yg cantik adalah payuadara yang sehat. Pijat untuk payudara adalah salah satu cara untuk menjaga kesehatan payudara bunda sekaligus membuat asi melimpah. Selamat mencoba