Bisnis Kurang Sukses? Bisa Jadi Ini 8 Faktor Kegagalan Wirausaha

Berwirausaha tidaklah mudah. Kita harus mempelajari apa saja yang dibutuhkan dan diinginkan oleh konsumen, selain itu kita harus memikirkan strategi agar produk yang dimiliki terjual. Saingan untuk berwirausaha juga sangat ketat dimana kita harus mempersiapkan berbagai hal untuk memasarkan produk yang dimiliki. Maka dari itu, banyak faktor yang mempengaruhi kegagalan atau bahkan keberhasilan dari wirausaha atau bisnis yang dijalankan. 

Setiap pengusaha harus mengerti dan memahami apa saja strategi yang harus diterapkan dalam sebuah usaha dan produk. Selain itu, memiliki visi dan misi yang jelas merupakan salah satu hal terpenting saat memulai usaha. Anda bisa mencari tahu penyebab bisnis yang tidak berhasil dengan melihat 8 faktor kegagalannya di bawah ini.

faktor kegagalan wirausaha
Sumber: iStockPhoto

8 Faktor Penyebab Gagalnya Wirausaha

1. Tidak Kompeten dalam Manajerial

Hal pertama yang merupakan faktor kegagalan wirausaha adalah kapabilitas, kemampuan dan pengetahuan yang minim terkait dengan pengelolaan usaha. Hal ini menghambat potensi seseorang dalam meraih kesuksesan sebagai pelaku wirausaha. Minimnya pengetahuan mengenai pengelolaan usaha tentunya akan mendorong kamu pada level yang tidak kompeten dalam manajerial, sehingga menghalangi kamu untuk menjadi wirausaha yang sukses, namun hal ini bisa saja karena posisi yang kamu emban saat ini tidak sesuai dengan kompetensi kamu. 

2. Kurang Berpengalaman Baik dalam Kemampuan

Minim pengalaman adalah cambukan yang paling keras bagi seorang pelaku wirausaha. Padahal di manapun dan apapun kegiatan seseorang, pengalaman merupakan hal yang utama dalam menjajal kewirausahaan. Hal ini sangat memiliki koherensi dalam dunia wirausaha di mana kemampuan mengkoordinasikan, mengelola SDM, mengintegrasikan operasi perusahaan merupakan pengalaman yang sangat penting dan tidak bisa terelakkan dalam setiap pekerjaan.

3. Kurang Dapat Mengendalikan Keuangan

Kondisi ini juga merupakan faktor kegagalan wirausaha, di mana kamu sebagai seorang pelaku wirausaha tidak mampu mengendalikan keuangan. Kamu tentunya harus mampu mengatur cash flow dan memeliharanya dengan baik dan benar. Minimnya kecermatan dalam pengelolaan cash flow akan membawa kamu pada jurang kehancuran sebagai wirausahawan. Di sisi lain, kamu juga harus teliti dan paham bagaimana memisahkan dana usaha dan dana pribadi sehingga tidak meminimalisir kerugian yang kamu alami. 

Baca juga:  Ketahui Kursus Online Paling Recommended untuk Bisnismu

4. Kegagalan dalam Perencanaan

Perencanaan merupakan salah satu hal yang penting dalam melakukan apapun. Terlepas dari bisnis dan usaha, perencanaan menjadi hal yang sangat krusial dan merupakan faktor penentu kesuksesan. Bagaimana mau sukses sebagai pelaku wirausaha, jika saja perencanaan kamu tidak matang. Maka dari itu, untuk agar kamu tidak gagal dalam wirausaha, kamu tentunya harus memiliki perencanaan yang matang agar memudahkan kamu dalam melakukan implementasi dari perencanaan dan juga melakukan tindakan yang tepat.

5. Lokasi Kurang Memadai

Hal lain yang menjadi penyebab kegagalan dalam wirausaha adalah lokasi kurang strategis yang tidak mendukung proses implementasi kewirausahaan kamu. Misalkan saja lokasi yang jauh dari kawasan pemukiman, jauh dari pusat pendidikan dan juga fasilitas umum. Ini tentunya mendorong kamu kesulitan dalam menjalankan usaha. Maka dari itu, lokasi menjadi sebuah penentu kesuksesan usaha kamu. Jika memang sudah demikian, ada baiknya jika kamu menggeser lokasi usaha kamu ke tempat yang lebih strategis. Misalkan saja dekat dengan pasar dan fasilitas umum. Dengan begitu perlahan tapi pasti usaha kamu akan berkembang.

6. Kurangnya Maintenance Peralatan

Di sisi lain, pengawasan tentunya memiliki hubungan yang sangat erat terkait dengan hal efisiensi dan dan juga efektifitas. Dengan minimnya pengawasan akan berdampak pada penggunaan peralatan yang jauh dari kata efisien atau hemat dan berdaya guna tepat. Hal tersebut akan mengakibatkan sebuah bisnis atau wirausaha akan kurang, bahkan tidak berkembang.

7. Kurang Berusaha

faktor kegagalan wirausaha
Sumber: iStockPhoto

Hal selanjutnya adalah sikap yang tidak serius dengan usaha yang tengah dijalani. Sikap ini tentunya akan membuat kamu menjadi labil dan sulit untuk memutuskan mana yang prioritas dan mana yang bukan prioritas. Dengan begitu, dengan sikap yang tidak sungguh-sungguh tentunya kamu berpeluang mengalami kegagalan dalam melakukan usaha.

8. Tidak Bisa Menyesuaikan Konsep

Faktor kegagalan wirausaha yang terakhir adalah minimnya kemampuan untuk mengubah konsep usaha. Padahal konsep usaha terus mengalami perkembangan semakin harinya mengingat kondisi masyarakat yang semakin maju, dan cenderung meninggalkan gaya hidup konvensional. Para pelaku wirausaha tentunya harus memanfaatkan kondisi tersebut sebagai peluang yang baik, namun hal ini jika saja wirausaha memiliki kapabilitas dalam pengetahuan. Jika tidak, maka akan sulit untuk mengembangkan usaha semakin maju dan mengikuti zaman.

Baca juga:  Bahas Tuntas Analisis Data, Ini Manfaatnya untuk Bisnis Anda!

Tips Mengatasi Kegagalan dalam Menjalankan Bisnis

Bila Anda sudah terlanjur mengalami kegagalan usaha, harus ditelisik dulu apakah masalah itu apa penyebabnya. Jalan untuk menghadapi kegagalan usaha adalah dengan berkenalan dengan faktor penyebab kegagalan usaha itu sendiri. Berikut tips dari Bizhare bagi Anda bila mengalami kegagalan dalam usaha atau berbisnis.

1. Tenangkan Pikiran

Tidak semua hal yang Anda inginkan bisa tercapai, bukan seperti itu cara dunia bekerja. Terkadang, Anda harus melalui kegagalan dan titik terendah agar bisa menemukan sebuah ide brilian untuk bangkit. Kuncinya adalah ketenangan pikiran Anda, luangkan waktu sejenak dari kepusingan bisnis, kesempatan akan selalu ada lagi buat mereka yang percaya. 

2. Evaluasi Perjalanan Usaha

Cari tahu apa kira-kira penyebab kegagalan usaha, apakah karena rencana yang kurang matang, salah memilih partner bisnis, operasional yang berantakan, atau justru karena salah dalam mengelola keuangan? Masing-masing permasalahan punya solusi yang berbeda, perlahan-lahan tulis dan buat list kesalahan apa saja yang Anda buat dalam menjalankan usaha, waktu akan membantu Anda menemukan solusinya. 

3. Susun Kembali Rencana dan Eksekusi Dengan Berbeda

faktor kegagalan wirausaha
Sumber: iStockPhoto

Susun perencanaan matang untuk ide usaha baru Anda. Belajar dari pengalaman yang lalu, jangan berikan ruang pada kesalahan yang sudah Anda perbuat. Bila cara eksekusinya berbeda, hasilnya juga akan berbeda dengan bisnis Anda sebelumnya.  Bila boleh menyarankan, buat timeline dan deadline untuk kegiatan bisnis dan balik modal Anda. Misalnya, pada Oktober 2023 modal untuk usaha baru harus bisa kembali, dengan menjual produk sekian banyak, melalui strategi marketing yang baru. Dengan begitu, Anda akan membangun sebuah bisnis seperti menaiki anak tangga, bukan melompat setinggi-tingginya yang dimana mudah membuat Anda jatuh.

4. Konsultasikan Usaha Anda ke Konsultan Bisnis

Dalam dunia bisnis yang kompetitif saat ini, memiliki pengetahuan yang tepat dan strategi yang efektif adalah kunci kesuksesan. Itu sebabnya, jika Anda memang tidak mampu menyelesaikan permasalahan usaha sendiri, carilah lembaga atau profesi konsultan bisnis yang sudah terpercaya.

Semoga artikel ini mampu memberikan sedikit banyak sudut pandang bagi Anda yang ingin memulai sebuah usaha dan membantu Anda untuk menghindari berbagai kesalahan dalam berbisnis atau usaha seperti yang disampaikan pada artikel ini.