Inspirasi Gaya Fashion Vintage untuk Pria dan Wanita Muda Masa Kini
Fashion vintage, atau fashion tren era 70 hingga 90-an menjadi semakin populer dalam beberapa tahun terakhir ini. Namun sebelum populer seperti sekarang ini, publik sempat mengasosiasikan gaya busana ini dengan kaum hipster sehingga vintage terkesan dipandang sebelah mata. Stigma ini tentu tidak adil, karena fashion vintage memiliki tempat yang cukup penting dalam lemari pakaian modern setiap orang, kaum apapun, dengan pertimbangan yang tepat. Kalau kamu ingin memadukan gaya vintage tanpa terlihat seperti hipster, kamu harus baca artikel ini sampai habis.
Fashion vintage sendiri sebenarnya bisa menjadi pilihan terbaik baik untuk pria maupun wanita muda masa kini. Karena membuat penampilan yang terlihat gaya, tidak selalu wajib bergaya modern yang sedang hits. Sebaliknya, kamu bisa mencoba gaya vintage yang minimalis tetapi tetap eksentrik. Berikut ini ada beberapa tips padu padan fashion vintage untuk pria dan wanita muda masa kini yang perlu diperhatikan.
Gaya Fashion Vintage untuk Wanita
Di bawah ini ada beberapa rekomendasi fashion item untuk tampilan vintage yang patut kamu coba.
1. Tampil Casual dengan Celana Corduroy
Celana corduroy ini merupakan salah satu fashion item yang kembali tren di era sekarang ini. Corduroy sendiri memiliki tekstur yang unik seperti kabel atau cord. Meskipun terkesan berat dan mirip seperti bahan velvet atau beludru, namun hal itulah yang membuat bahan corduroy ini terlihat unik. Kamu visa mempadu-padankan celana corduroy dengan atasan kemeja polos atau sweater agar terlihat lebih simpel saat pergi ke berbagai acara.
2. Tampil Vintage dengan Celana Cutbray
Trend celana cutbray di era 70-an juga sedang sedang booming di kalangan selebgram dan fashion blogger. Dengan bentuk yang ketat di area paha dan melebar mulai dari bagian bawah lutut, membuat pemakainya bisa terlihat lebih jenjang atau tinggi. Celana ini merupakan idaman kaum pria dan wanita pada zamannya, lho. Nah, kamu cukup memadukannya dengan atasan polos dan sneakers.
3. Tampil Tomboy dengan Overall Jeans
Overall jeans atau sering disebut dengan nama celana kodok berbahan denim ini juga sempat digandrungi kaum hawa di era 90-an. Kalau kamu ingin tampil vintage, kamu wajib punya overall jeans ini minimal satu. Selain bisa menjadi andalan untuk pergi ke kampus, celana kodok ini juga cocok untuk berbagai acara kasual lainnya.
Gaya Fashion Vintage untuk Pria
Para pria juga bisa tampil keren dengan gaya vintage, lho. Apalagi pria yang tampil dengan gaya vintage akan terlihat lebih matang, kalem, namun tetap berwibawa tanpa terkesan jadul atau ketinggalan zaman. Nah, biasanya gaya vintage pria diidentikan dengan jaket lawas, hingga kemeja flanel yang memberi kesan hangat saat dipakai. Berikut ini adalah tips dan trik yang bisa kamu tiru untuk tampil dengan fashion vintage agar lebih trendy dan modis.
1. Tampil Elegan dengan Jaket Kulit Klasik
Apakah kamu suka bepergian dengan naik motor? Jika iya, kamu perlu aksesoris pelengkap berupa jaket kulit. Selain dapat memberikan kesan keren, jaket kulit juga cocok untuk menghangatkan tubuh saat mengendarai motor di malam hari. Jangan lupa untuk melengkapi penampilan kamu dengan memakai kacamata hitam agar semakin menawan. Kamu bisa memilih jaket kulit yang terbuat dari bahan kulit asli dan jangan lupa untuk memberikan perawatan khusus bagi jaket kulit milikmu agar tidak mudah rusak.
2. Tampil Muda dengan Kemeja Flanel
Kemeja flanel memang identik dengan aksesoris khas para penyanyi rap yang sempat populer pada tahun 90-an. Kesan muda, santai, dan sedikit bandel akan terasa saat mengenakan kemeja flanel. Kemeja flanel terbuat dari wol yang akan membuat kamu nyaman dan hangat saat mengenakannya. Apalagi kalau dikenakan saat cuaca sedang dingin atau pada musim hujan, pasti akan lebih cocok. Jangan lupa untuk menambahkan aksesoris tambahan berupa kalung dan topi saat kamu akan hang out dengan mengenakan kemeja flanel ini, ya.
3. Tampil Stylish dengan Jaket Wax
Kamu perlu tahu, bahwa pada awalnya jaket ini dipakai oleh para petani dan pemburu untuk pakaian sehari-hari mereka. Namun seperti juga tren celana jeans yang awalnya dipakai oleh para pekerja tambang, jaket wax ini juga diminati sebagai salah satu fashion item oleh masyarakat umum. Memakai jaket wax bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk tampilan vintage yang keren. Itulah kenapa tidak heran kalau jaket ini harganya semakin meningkat.
Itulah beberapa ide menarik seputar fashion vintage untuk pria dan wanita. Selamat mencoba berekspresi dalam penampilan, ya. Saatnya tampil bergaya dengan gaya jadul tapi tetap stylish dan menarik perhatian.