5 Manfaat Minyak Kelapa untuk Rambut Makin Sehat dan Berkilau

Salah satu jenis minyak alami serbaguna yang biasa dimanfaatkan sebagai bahan alami perawatan kulit dan rambut adalah minyak kelapa atau virgin coconut oil (VCO). Terbukti bahwa minyak kelapa memiliki efek yang bagus untuk melembabkan dan menyehatkan rambut, lho! Manfaat minyak kelapa untuk rambut ini berkat kandungan asam laurat yang tinggi di dalamnya dan bersifat cepat meresap. Kamu bisa mengoleskan virgin coconut oil untuk melembabkan rambut yang kering tanpa khawatir hasilnya bikin rambut lepek. Kandungan antimikroba dan antijamur di dalam minyak kelapa dapat mengatasi masalah ketombe dan merawat kulit kepala menjadi lebih sehat.

Ada satu lagi manfaat coconut oil sebagai produk alami untuk styling rambut. Tentunya kamu ingin tahu kan apa saja kelebihan dari minyak rambut alami yang multifungsi ini? Simak ulasan selengkapnya tentang manfaat minyak kelapa untuk rambut dan tips menggunakannya dari hasil racikan sendiri di rumah.

Manfaat Minyak Kelapa untuk Rambut

Sebelum mengoleskan ke rambut, tentu kamu perlu tahu dong efek kesehatan dari minyak kelapa. Tahu gak sih, dalam Journal of American College of Nutrition, minyak rambut alami dari buah kelapa ini luar biasa dalam mencegah kerusakan rambut. Artinya, rambut yang  mengalami kerusakan disebabkan luruhnya protein selama perawatan rambut. Selain itu, kandungan dalam VCO mampu memperbaiki kerusakan rambut akibat terlalu lama terkena paparan sinar UV. 

Perlu kamu tahu, umumnya sifat essential oil itu berminyak dan membantu menghidrasi rambut kering. Tapi, essential oil yang terdapat dalam minyak kelapa, justru bisa membebani rambut yang sangat tipis dan membuat kulit kepala jadi makin berminyak. Dengan kata lain, minyak kelapa sangat efektif untuk rambut kering. Namun tidak cocok saat diaplikasikan untuk rambut yang tipis dan rambut berminyak.

Baca juga:  Perhatikan Tanda Scalp Tidak Sehat, Pilih Produk Terbaiknya!
manfaat minyak kelapa untuk rambut

Berikut ini adalah manfaat minyak kelapa untuk rambut normal, kering, hingga rusak.

1. Melembabkan Rambut yang Kering

Minyak kelapa dikemas dengan formula alami omega-3 fatty acid dan vitamin E yang sangat menghidrasi. Formula alaminya mudah meresap ke batang rambut, cocok jadi conditioner alami setelah keramas. Kamu bisa pakai minyak rambut alami ini sebagai leave-in conditioner saat rambut susah diatur dan tambahan bagus untuk merawat rambut yang kering.

2. Memperbaiki Kerusakan Rambut

Telah terbukti jika minyak kelapa sangat menghidrasi dan memperbaiki rambutmu. Caranya hanya dengan mengoleskan satu sendok minyak kelapa dengan pijat lembut dari akar sampai ujung rambut. Hasilnya membuat tampilan kilau halus dan rambut terasa lembab untuk waktu yang lama.

3. Rambut Jadi Lebih Mudah Diatur dan Lembut

Kamu pasti pernah mengalami rambut kusut, kasar, dan susah diatur. Ternyata virgin coconut oil bisa membuat rambutmu lebih mudah diatur saat disisir dan terasa semakin lembut.

4. Meningkatkan Kesehatan Rambut secara Keseluruhan

Coconut oil dapat membantu memperkuat rambut, menyehatkan kulit kepala, serta membantu mengurangi penumpukan minyak. Rambut akan terasa lembab, anti lepek, kuat, dan tumbuh lebat.

manfaat minyak kelapa untuk rambut

5. Memperkuat Rambut

Minyak kelapa juga dikenal kemampuannya menembus batang rambut secara mendalam. Ini berasal dari kandungan asam lemak seperti asam laurat. Coconut oil terbukti menjadi agen efektif dalam memperkuat serat rambut. Penggunaan secara teratur dapat mengurangi kerusakan dan kerontokan rambut.

Tips Menggunakan Coconut Oil untuk Perawatan Rambut

Ada beberapa cara untuk mengaplikasikan minyak kelapa untuk rambut sehat dan kuat. Dilansir dari laman Byrdie.com, kamu bisa mengoleskannya sedikit ke ujung rambut setelah mandi. Tentu tujuannya untuk menghasilkan kelembaban rambut yang optimal dan mengatasi rambut kering. 

Baca juga:  Kenapa Jerawat Muncul Terus? Begini Cara Mengatasinya

Alternatif lainnya, kamu bisa gunakan essential oil ini sebagai penyegar atau hair tonic. Caranya cukup mudah kok, hanya dengan mencampurkan air dan beberapa tetes minyak kelapa, sudah bisa dijadikan sebagai bilasan terakhir saat keramas. 

manfaat minyak kelapa untuk rambut

Cara Memakai Minyak Kelapa sebagai Perawatan Alami di Rumah

Nah, berikut ini adalah beberapa cara lain menggunakan minyak kelapa sebagai perawatan alami rambut di rumah.

1. Sebelum treatment alami memakai minyak kelapa murni atau produk hair care dengan formula ini, pastikan rambutmu sudah dalam kondisi bersih. Belah rambut jadi beberapa bagian, kemudian oleskan coconut oil pada rambut yang mudah diatur dan pastikan semua helai rambut telah terlapisi.

2. Di bagian rambut paling kering dan rusak (ujung rambut), coba oleskan lebih banyak coconut oil. Untuk bagian tengah rambut dan kulit kepala, cukup oleskan sedikit saja. Ingat lho ya, jika rambutmu tipis atau mudah mengalami lepek, kamu tidak perlu mengoleskannya karena bisa membebani rambut.

3. Setelah mengoleskan minyak kelapa ke helai rambut, biarkan meresap selama 20 hingga 30 menit. Jika rambutmu sangat kering dan rapuh, jadikan sebagai hair mask dan diamkan lebih lama. Kamu bahkan bisa digunakan untuk overnight treatment.

4. Agar minyak bekerja lebih efektif, bungkus rambut dengan shower cap atau bisa memakai handuk panas. Setelah dirasa cukup meresap ke rambut, bilas sisa coconut oil hingga bersih.

5. Jika dibuat masker rambut, oleskan coconut oil ke seluruh helai rambut pada tahap akhir rangkaian hair care. Agar tidak membebani rambut atau membuat tampilan semakin berminyak, perkirakan jumlah minyak kelapa yang akan dioleskan diaplikasikan ke rambut. Setelah dioleskan merata, diamkan sejenak agar meresap ke rambut. Gunakan air hangat untuk membilas rambut hingga bersih dan pastikan tidak ada residu yang tertinggal. 

Baca juga: 7+ Jenis Bahan Waxing Bulu yang Aman dan Lembut di Kulit

Perawatan alami dengan mengoptimalkan manfaat minyak kelapa untuk rambut bisa kamu pertimbangkan dari sekarang. Selalu rawat mahkota indahmu dengan hair care routine memakai produk berkualitas dan bahan alami yang menutrisi rambut.