Hati-hati! Kenali Penyebab dan Cara Mengatasi Sakit Punggung

Kapan terakhir kali kamu mengalami keluhan sakit punggung? Jika kamu sering merasa nyeri di punggung, jangan dianggap sepele. Meskipun rasa nyeri ini layaknya hal umum yang bisa dialami oleh siapa saja, tetapi hal ini juga bisa jadi pertanda yang kurang baik bagi tubuh. Saat kamu mengalami nyeri punggung, biasanya hal ini disebabkan oleh gangguan di sekitar sendi dan berbagai jaringan pada tulang belakang. Tetapi tahukah kamu, kalau ternyata penyebabnya tidak hanya itu saja. Beberapa hal berikut ini juga bisa menjadi penyebab rasa nyeri yang datang. Kamu pasti penasaran kan apa saja penyebab sakit punggung, dan bagaimana cara mengatasinya? 

1. Stres dan Lelah

sakit punggung

Pada saat stres, otot pada leher belakang dan pundak akan menegang hingga menyebabkan rasa sakit. Dengan membiarkan keadaan ini ditambah tubuh yang terlalu lelah dengan aktivitas, maka rasa nyeri tersebut akan dengan cepat menjalar ke bagian punggung. Nah, supaya rasa nyeri ini tidak mengganggu, mencoba meditasi atau yoga dapat membantu mengurangi nyeri yang terasa. Menurut jurnal yang diterbitkan oleh JAMA (Journal of the American Medical Association), mempraktikan mindfulness dengan cara yoga dan meditasi dapat membantu mengurangi rasa nyeri dan sakit yang diakibatkan oleh penyakit kronis maupun nyeri punggung.

2. Posisi Duduk yang Tidak Sempurna

sakit punggung

Terkadang, banyaknya pekerjaan di kantor memaksa kamu untuk duduk dalam posisi yang sama dalam waktu yang lama. Bayangkan apabila posisi duduk kamu tidak ditopang oleh kursi dan posisi laptop yang ergonomis, maka otot tubuh akan bekerja lebih keras. Posisi ini akan menimbulkan tekanan berlebihan pada tulang, serta sendi di bagian punggung dan pinggang, sehingga akan menyebabkan nyeri punggung. Jadi, sesibuk apapun kamu, pastikan tubuh kamu ditopang dengan baik oleh kursi yang ergonomis dan posisi laptop atau keyboard komputer yang benar, ya

Baca juga:  4 Obat Digigit Tawon Alami, Persiapan Menjelajah Alam Bebas!

3. Pemilihan Tempat Tidur yang Salah

sakit punggung

Pada umumnya, seseorang dewasa tidur selama 6-8 jam dalam sehari. Itu artinya, hampir seperempat hari dihabiskan di tempat tidur. Bayangkan jika kasur dan bantal yang kamu miliki tidak sanggup untuk menopang tubuhmu dengan benar. Tentu saja akan mengakibatkan nyeri di punggung. Tidur di atas kasur yang terlalu keras dapat memicu rasa nyeri pada titik-titik yang mengalami tekanan. Jadi sebaiknya, pilihlah kasur atau matras yang medium-firm atau cukup keras tapi masih nyaman. Dengan jenis matras seperti ini, maka tidur kamu akan lebih nyaman dengan posisi tubuh yang tidak kaku.

4. Ketidakseimbangan Otot-otot Tubuh

sakit punggung

Tahukah kamu bahwa kinerja otot-otot yang terdapat di dalam tubuh kita itu saling berhubungan? Misalnya saja antara otot paha dan otot punggung, jika salah satunya mengalami gangguan, maka otomatis kinerja yang lainnya akan terganggu. Oleh karena itu, keseimbangan kerja otot antara satu titik dengan yang lainnya sangat penting untuk dijaga. Sebagai solusinya, sudah pasti kamu harus rajin bergerak secara aktif atau berolahraga yang memang sangat fokus untuk melenturkan semua otot-otot di tubuh.

Aktif bergerak dan berolahraga adalah cara yang sangat penting untuk membuat tulang dan otot-otot kembali lentur dan rileks. Jangan lupa pula untuk melakukan konsultasi pada dokter atau instruktur mengenai kondisi kamu, ya. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan arahan mengenai bagaimana latihan yang tepat untuk diri kamu sendiri.

Baca juga:  Inilah Jenis Penyakit Kulit dan Cara Mencegah atau Mengatasinya

Mengenal Gejala Sakit Punggung

Setiap orang bisa jadi mengalami rasa sakit punggung yang berbeda. Itulah sebabnya, gejala sakit punggung yang biasa terjadi sangat beragam, seperti:

  • Nyeri atau dan rasa kaku secara terus-menerus di sepanjang tulang belakang, dari pangkal leher hingga tulang ekor.
  • Rasa seperti tertusuk-tusuk di bagian leher, punggung bagian atas, hingga punggung bawah.
  • Sakit kronis di punggung bagian tengah atau bawah, terutama setelah duduk atau berdiri untuk waktu yang lama.
  • Nyeri punggung yang memancar dari punggung bagian bawah ke bokong, serta pada bagian belakang paha, betis hingga kaki.
  • Tidak mampu berdiri tegak dan terasa nyeri atau kejang otot di punggung bagian bawah saat berusaha untuk berdiri.

Meskipun memiliki penyebab yang berbeda-beda, namun gejala yang muncul pada orang yang mengalami sakit punggung relatif sama. Menurut National Institute of Health, nyeri punggung bagian bawah yang akut umumnya bersifat mekanis. Itu artinya ada gangguan pada komponen punggung (tulang belakang, otot, cakram intervertebralis, dan saraf).

Nyeri atau sakit punggung adalah sebuah sensasi sensorik yang terasa tidak nyaman karena adanya kerusakan pada jaringan atau di sekitar tulang punggung. Secara umum, gejala sakit punggung ini berupa rasa sakit yang kerap datang dan pergi disertai kondisi yang akan memburuk di waktu malam. Sakit punggung dapat membuatmu merasa tidak nyaman. Oleh karena itu, pastikan kamu mengetahui apa saja penyebabnya sehingga dapat melakukan berbagai upaya pencegahan sakit punggung. Namun jika kamu merasa rasa sakit punggung yang kamu alami benar-benar tidak tertahankan, maka jangan tunda untuk konsultasi pada dokter agar mendapatkan perawatan yang tepat.