6 Serum Mata Panda Paling Recomended Plus Tips Mencegahnya

Apakah saat ini kamu mempunyai tampilan kantung mata yang hitam dan bengkak? Inilah saatnya serum mata panda sangat kamu butuhkan untuk mengatasinya. Dengan memiliki tekstur cair yang high concentrate, menjadikan eye serum sebagai produk andalan bagi kamu. Tentunya jika kamu ingin tampilan kulit di area mata menjadi lebih sehat, lembab, dan terlihat awet muda. 

Untuk membuat hasil ngyang optimal, kamu perlu melakukan beberapa langkah pencegahan mata panda. Selengkapnya mari simak tips mencegah tampilan kantung mata panda dan daftar produk eye serum yang paling recomended!

Tips Mencegah Tampilan Mata Panda

1. Memperbaiki Kualitas Tidur

Penyebab muncul lingkaran mata hitam dan bengkak yang paling umum adalah kualitas tidur yang buruk. Jika terus-menerus kurang tidur, maka akan menyebabkan jaringan di bawah kulit pada area mata melebar dan berwarna gelap. Penumpukan cairan di jaringan yang melebar itu juga membentuk kantung mata. Oleh karena itu, perbaiki kualitas tidur setiap harinya sebagai perawatan mendasar untuk mencegah mata panda.

2. Melindungi Kulit dari Paparan Sinar Matahari

Kita tahu bahwa paparan sinar matahari yang berlebihan dapat berdampak buruk untuk kulit. Tanpa pemakaian sunscreen, kulit mengalami hiperpigmentasi atau penggelapan, kolagen akan terpecah, dan kulit area mata menipis. Nah, perawatan mata yang disarankan adalah pemakaian serum dan krim pelembab mata yang melembabkan sekaligus melindungi kulit dari UV.

Baca juga:  Optimalkan Manfaat Conditioner untuk Rambut Halus dan Sehat
serum mata panda

3. Memakai Produk Eye Care yang Mencegah Penuaan

Natural aging adalah salah satu penyebab munculnya mata panda saat memasuki usia 20-an. Proses aging ini membuat kulit di area bawah mata mulai mengendur dan membengkak. Oleh karena itu, kamu memerlukan produk eye care yang menghidrasi, mencerahkan secara alami, dan bersifat anti aging. 

Produk Serum Mata Panda Paling Recomended

1. Avoskin Advanced Action Eye Ampoule 12 ml

serum mata panda
Sumber: avoskinbeauty.com

Siapa sih yang nggak kenal dengan brand lokal ternama Avoskin? Bagi kamu penggemar beratnya, miliki intensive eye treatment product dari Avoskin yang memiliki segudang manfaat untuk area kulit sekitar mata. Mulai dari melembabkan kulit, menjaga elastisitas kulit, dan mencegah garis-garis halus di sekitar mata.

Formulanya luar biasa untuk merawat area mata, seperti peptida, niacinamide, dan natural extract lainnya. Serum mata panda berbentuk ampoule ini punya efek signifikan jika dipakai teratur pada pagi dan malam hari. Buktikan sendiri hasilnya setelah 28 hari pemakaian.

2. Somethinc GAME CHANGER Tripeptide Eye Concentrate Gel 20 ml

serum mata panda
Sumber: somethinc.com

Bye-bye dark circles & puffy eyes!

Produk eye gel GAME CHANGER dari Somethinc ini mengandung 3 jenis peptide yang bagus untuk merawat kulit sekitar mata. Gel ringan dengan efek cooling yang mudah menyerap serta menghasilkan kulit area mata yang semakin cerah, lembut, kencang, dan bebas kantung mata.  

Cara memakainya mudah banget! Keluarkan eye gel sebesar kacang hijau. Tempelkan ujung keramik dengan gerakan tekan-tekan secara perlahan, mulai dari bagian dalam ke arah luar mata, bagian atas, lalu bawah mata.

Baca juga:  Sunscreen Tanpa Whitecast? Ini 4 Tips Cerdas Memilih Produknya!

3. YVES ROCHER Bright Botanical Illuminating Anti-Dark Circle Eye Cream 15 ml

serum mata panda
Sumber: yvesrocher.co.id

Eye cream dari Yves Rocher secara instan melembabkan kulit sekitar mata. Formula The Botanical White Seed punya great purity sekaligus natural brightening power. Setelah pemakaian 1 bulan, lingkaran hitam tampak memudar, warna kulit merata, dan tekstur kulit terkoreksi.

Aplikasikan serum mata panda ini setiap pagi dan malam hari dengan memijat lembut area eye contour. Saat digunakan sebagai masker, aplikasikan layer yang lebih tebal, dua kali seminggu. Biarkan selama 5 menit.

4. LACOCO Intensive Treatment Eye Serum

serum mata panda
Sumber: lacoco.co.id

Cobalah intensive treatment eye serum yang berkonsentrasi tinggi khusus untuk merawat kulit sekitar mata. Serum mata ini cepat menyerap dan anti lengket. Diperkaya dengan ekstrak apel yang mengandung antioksidan, vitamin A, dan C yang menutrisi area mata. Eye serum best seller dari Lacoco ini mudah diaplikasikan untuk merawat kulit sekitar mata secara intensif.

5. Murad Resurgence Retinol Youth Renewal Eye Serum 15 ml

serum mata panda
Sumber: Murad

Serum mata panda yang dilengkapi formula retinol restoratif untuk merawat kulit sekitar mata serta mengurangi tampilan garis-garis halus. Tekstur serumnya yang cepat meresap, membuat tampilan mata semakin awet muda dan kencang. Retinol Tri-Active Technology di dalamnya, aman untuk kulit sensitif. Formula nutrient rich marine juga memberi efek pengangkatan untuk tampilan mata yang fresh. Eye serum dari Murad ini adalah pilihan tepat karena menghidrasi kulit selama 24 jam dengan efek brightening. 

6. SCARLETT Deep Hydration Firming Eye Serum

serum mata panda
Sumber: scarlettwhitening.com

Dapatkan hasil tampilan mata yang sehat dengan produk eye serum dari Scarlett. Menghidrasi secara mendalam kulit area mata dengan formula yang rich. Mulai dari marine post biotic yang membantu menyamarkan garis-garis halus; Tranexamic acid untuk mencerahkan kulit dan noda gelap di sekitar mata; Triple Ceramide Complex untuk merawat skin barrier dan kelembaban kulit. Yuk, segera miliki produk serum mata terbaik dari Scarlett ini!

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Milia di Wajah Cantikmu, Buktikan!

Sekarang daftar rekomendasi produk eye serum untuk kantung mata panda dari brand terbaik telah kamu miliki. Lakukan perawatan mata dengan bahan-bahan alami yang berkualitas untuk hasil nyata yang kamu inginkan.